How to get the license for health care practitioners in Qatar.
Global Info & Tips:
Bahasa: Indonesia
Ditulis oleh :Nurudin,RN,EMT,-. (Global Kerja Community Trainer & Consultant)
Proses pengurusan untuk mengikuti ujian Prometric bagi tenaga kesehatan dan tenaga medis yang akan bekerja di sektor kesehatan di Negara Qatar
Pada tahun 2013 pemerintah negara Qatar mengeluarkan peraturan melalui Emiri Decree No. (7) Of the year 2013 tentang?Establishment the Qatar Council for Healthcare Practitioners.
Berdasarkan artikel no 3 ada 15 poin penting tugas yang harus dilaksanakan oleh konsil yang berada di bawah naungan Kementerian MOPH dengan nama divisi DHP (Department of Healthcare Professions) yang diantaranya adalah:
Bagi tenaga kesehatan dan tenaga medis yang akan bekerja di sektor kesehatan di negara Qatar harus mempunyai profession license dan untuk mendapatkan profession license agar bisa bekerja di sektor kesehatan di negara Qatar, tenaga kesehatan dan tenaga medis harus mengikuti ujian prometric.
Oleh karena itu bagi tenaga kesehatan dan tenaga medis wajib mengikuti ujian prometric yang dilaksanakan melalui computer-based testing, berikut quick info dan tips bagaimana proses untuk mendapatkan profession license:
1. Lakukan pendaftaran melalui website https://proscheduler.prometric.com/scheduling/testInformation dan isi semua persyaratannya secara lengkap dengan menggunakan identitas passport yang masih berlaku.
2. Setelah selesai melakukan pendafataran, lakukan pembayaran secara online dengan menggunakan credit card/master card sebesar 225 $ dollar atau sekitar kurang lebih Rp.3.486.038,- (cek fluktuasi nilai tukar kurs mata uang dollar terhadap rupiah) (biaya ujian prometric sesuai informasi per tanggal 25 Januari 2023).
领英推荐
3. Notifikasi konfrimasi pendaftaran dan jadual ujian prometric akan dikirimkan ke email peserta ujian.
4. Datang ke lokasi sesuai dengan instruksi yang diterima di email.
5. Ujian prometric akan menggunakan komputer dengan soal ujian sebanyak 150 soal dan minimal nilai kelulusan bagi profesi Dokter 60% dan bagi profesi Perawat dan Bidan 50%.
6. Jika gagal ujian prometric, tenaga kesehatan dan tenaga medis harus mendaftar kembali untuk mengikuti ujian dan membayar biaya ujian prometric dengan biaya yang sama.
7. Saat ini lokasi ujian prometric hanya berada di Jakarta, bagi tenaga kesehatan dan tenaga medis diluar kota Jakarta khususnya yang jauh wilayah dan remote harus mempersiapkan untuk semua pengeluaran baik biaya akomodasi, biaya perjalanan, biaya makan serta biaya biaya lainnya.
Jika ada pertanyaan silahkan bisa menghubungi Global Kerja Indonesia melalui email:[email protected] Website:www.globalkerja.com
Sosial Media:
Linkedin: Globalkerja (2) Global Kerja: Overview | LinkedIn
Selamat berjuang!
Sumber:
1. DHP MOPH Qatar https://dhp.moph.gov.qa/en/Pages/FitnesstoPracticeDepartment.aspx
2. Emiri Decree No. (7) Of the year 2013 With regard to Establishment the Qatar Council for Healthcare Practitioners